Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir

BANYUWANGI–Diam-diam Bupati Abdullah Azwar Anas, menaruh perhatian yang besar terhadap masyarakatnya. Sebagai buktinya, Jum’at (15/6) Bupati Anas mengunjungi Terminal Brawijaya, hanya untuk memastikan para sopir  disana sudah mendapatkan asuransi kesehatan atau belum. Karena menurut Bupati Anas, kerja di jalan sangat berisiko tinggi. “Sampean-sampean sudah ikut asuransi apa belum? Asuransi sangat penting untuk menjamin resiko kerja sampean. Dengan ikut asuransi, yang tiap bulan hanya setor Rp 13.000 saja, sampean dapat biaya pertanggungan hingga Rp 20 juta untuk kecelakaan,” tutur Bupati kepada para sopir.
Sementara para sopir hanya manggut-manggut mendengar penjelasan Bupati Anas terkait asuransi. Tampaknya mereka belum sadar betul kegunaan asuransi. Mengerti bahasa para awak bus itu, Bupati langsung tanggap dan segera memerintahkan Kepala Bagian Humas dan Protokol, segera berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan, Telekomunikasi dan Informatika untuk memfasilitasi asuransi para sopir.
Selain menyapa para awak bus di Terminal Brawijaya, Bupati Anas rupanya juga ingin melihat langsung kondisi terminal kebanggaan Kota Gandrung ini. Dalam inspeksi mendadak (sidak) nya, Bupati Anas  yang didampingi Kabag Humas dan Protokol ,Djuang Pribadi dan puluhan media massa menilai kondisi terminal masih kotor. “Tolong bapak ibu, kebersihannya dijaga. Kalau tidak ada tempat sampah tolong usahakan ada tempat sampah,”pinta Bupati kepada masyarakat yang ada di terminal tersebut.
Selanjutnya, Bupati juga mengunjungi warung-warung yang berada di pinggir terminal. Dalam kunjungannya ini Bupati sempat bertanya kepada para penjual makanan tentang pendapatannya. “Berapa rata-rata pendapatan yang diperoleh setiap hari dari jualan ini?,” tanya Bupati Anas dengan ramah. Dengan malu-malu, penjual warung menjawab, tidak menentu. Mendengar jawaban penjual, Bupati menghibur dengan mengalihkan pertanyaan yang lain sambil membeli makanan yang dijajakan. 
Usai melakukan sidak, kepada para awak media, Bupati Anas menyatakan keinginannya untuk membudayakan hidup sehat di lingkungan masyarakat. “Masak sopir-sopir rata-rata perokok semua. Bahkan ada yang tiap hari habis satu bungkus. Ini kan membahayakan kesehatan. Ayolah kita mencoba kampanye bersama-sama untuk memperbaiki kualitas hidup dengan cara yang sehat,” seloroh Bupati.

Anda sedang membaca artikel tentang bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir dan anda bisa menemukan artikel bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir ini dengan url https://cahosing.blogspot.com/2012/06/bupati-sidak-asuransi-untuk-para-sopir.html?m=0,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir sebagai sumbernya

Artikel lainnya selain "bupati sidak Asuransi untuk Para Sopir"

:


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Blog Patner

Info Banyuwangibedah digitalKumpulan-Terbaru