Pages

Inggrisan Menjadi Cagar Budaya

Inggrisan Menjadi Cagar Budaya - Rencana Pemkab PNS Banyuwangi menjadikan bangunan inggrisan Menjagi cagar budaya Info-Banyuwangi, disambut baik oleh Muhamad Nakir selaku Komandan Korem 083 Baladika Jaya Kolonel (Armed). Hal tersebut disampaikan pada acara ramah tamah bersama Forpimda Banyuwangi beserta jajaran Kodim 0825 Banyuwangi di RM Plengkung, Kecamatan Kalipuro. Dalam pertemuan tersebut Danrem 083/Bdj menyampaikan perintah Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Gatot Nurmantyo, untuk meninjau inggrisan yang masih menjadi aset TNI AD.
Dalam sambutannya Kolonel (Armed) Muhamad Nakir, mengatakan surat Bupati Abdullah Azwar Anas kepada Pangdam V Brawijaya untuk meminta inggrisan sebagai bagian dari cagar budaya Kabupaten Banyuwangi sudah ditindak lanjuti. “ saya turun kesini atas perintah Pangdam, sebagai bentuk respon atas surat Bupati Banyuwangi dan dalam waktu dekat akan dibentuk tim khusus “ kata Danrem.
Selain itu Danrem mengharapkan Pemkab terus melakukan penggalian situs dan peninggalan sejarah yang memiliki arti penting dalam perjalanan sejarah Banyuwangi. “ jika disuatu daerah banyak ditemukan peninggalan jaman perjuangan seperti inggrisan, maka daerah itu bisa disebut kota perjuangan “ kata Danrem yang baru menjabat 2 bulan. “ saya pernah mendengar dari para dandim terdahulu, jika dibawah bangunan inggrisan ada trowongan bawah tanah yang tembus hingga Makodim 0825 dan pantai boom banyuwangi “ jelasnya.
Menanggapi harapan Danerm 083/Bdj, Wakil Bupati Yusuf Widiatmoko bekomitmen untuk menjaga cagar budaya sebagai acuan membangun Banyuwangi sesuai cita – cita pemimpin terdahulu. “ kita tidak akan bisa membangun suatu daerah dengan baik, tanpa kita mengetahui asal usul daerah tersebut “ tegas Wabup.

Kunjungan Danrem 083/Bdj ke Kabupaten Banyuwangi, akan difokuskan untuk meninjau kondisi fisik bangunan inggrisan  yang saat ini masih ditempati oleh anggota TNI aktif dan akan diubah Inggrisan Menjadi cagar budaya dengan tujuan untuk menapak tilas asal usul Info-Banyuwangi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar